Outfit of Idul Fitri 1438 H

9:52 PM

Assalaamu’alaikum, wr wb

Mumpung masih awal bulan syawal, dan tepat seminggu dari hari raya idul fitri. Saya mau ngucapin selamat lebaran ya readers, taqabballahu minna wa minkum shiyamana wa shiyamakum. Happy Ied Mubarak 1438 H ! Semoga amalan ibadah Ramadhan kita yang lalu di terima Allah dan semoga kita semua bisa bertemu lagi di Ramadhan akan datang. Aamiin.

Alhamdulillah lebaran kemarin saya dan keluarga masih dikasih kesempatan untuk bersilahturrahiim ke saudara di Kuningan, Jawa Barat. Hanya saja yang berbeda untuk tahun ini, solat idul fitri nya di Tangsel dan baru berangkat ke Kuningan saat malam hari di hari H idul fitri. Beda dari lebaran sebelumnya yang selalu mengikuti solat idul fitri di Kuningan.

Tak lepas dari euphoria idul fitri yaitu baju yang dikenakan saat hari raya dan ritual foto ootd ataupun foto bersama sekeluarga. Lebaran tahun ini engga kepikiran lagi buat mengharuskan memakai baju dengan model yang sama sekeluarga, hanya saja menyeragamkan dengan warna yang senada dan kali ini dengan tema warna grey.

Saya memilih light grey untuk warna outfit hari raya tahun ini dengan aksen asymmetric draped dress, yang lebih classic, simple and stylish. Sengaja saya memilih dress polos yang simple tidak ada corak atau manik-manik / payet karena saya ingin dress ini tidak hanya dipakai sekali saja saat hari raya tapi  juga bisa di pakai saat acara formal lainnya.







My Outfit :
Scarf by Chish
Dress by AKA

Wassalaamu’alaikum, wr wb

ChintiaHarviantyPutri | Twitter : @harvianty | IG :  @chintiaharvianty

Tangsel, 02 Juli 2017

You Might Also Like

0 comments

Blogger Perempuan

IHBlogger

Subscribe