Bridesmaid Dress for Alivia's Wedding

9:43 PM

Bismillaahirrahmaanirrahiim

Assalaamu’alaikum wr wb

Sebuah perjanjian dan perjuangan yang berat yang di pilih dua insan untuk menyempurnakan setengah agamanya yaitu sebuah pernikahan. Maka tak heran jika di Al Qur’an disebut sebagai mitsaqun ghaliza. Alhamdulillah minggu lalu, sahabat saya, Vivi sapaan akrabnya telah menyempurnakan.

Beberapa bulan sebelum hari pernikahan, Vivi memberikan bahan seragam bridesmaid untuk sahabat terdekatnya yaitu warna gold. Karena memang tema warna pernikahan dia adalah merah dan gold yang sangat khas dengan pelaminan Sumatera. Bahan yang dikasih lumayan cukup untuk dijadikan dress kebaya, maka saya memilih desain dress kebaya dengan memperbanyak aksen brokat di bawah karena bagian atas akan tertutupi oleh hijab.

Bagi muslimah yang sedang mencari desain dress kebaya syar’I dan mau tampil tetap anggun tetapi tetap sesuai tuntunan berpakaian muslimah, semoga tulisan ini bisa  menjadi inspirasi. Saya sengaja memilih desain dress kebaya yang tidak terlalu ramai di bagian atas/dada karena nantinya pun akan tertutup oleh hijab yang menutupi dada jadi saya pilih meramaikannya di bagian bawah agar terlihat brokatnya.

Oiya saya juga sedikit menambah bahan warna gold nya lagi untuk bagian yang dijadikan dress. Brokat bagian bawah ini di tempel di atas kain tile jadi bukan asal potong aja terus di taruh di bawah. Makanya bagian ini menjadi PR banget buat penjahitnya hehe, karena di potong satu-satu dulu terus baru di tempel memanjang di atas kain tile.

Tadinya di bagian pergelangan tangan saya minta untuk di tambahkan sedikit aksen brokat agar tidak terlalu sepi, tetapi karena tidak pas dengan brokat ini jadi hasilnya polos aja deh. Saya tambahin sendiri aksesoris gelang motif bunga untuk sedikit meramaikan dan mempercantik. Saya pakai hijab segi empat yang berwarna gold lebih terang yang masih satu tone dengan warna dress nya yang di lipat seperti ukuran pashmina. Sengaja saya pilih seperti itu karena menurut saya lebih simple, dan memang yang saya fokuskan pada aksen brokat di dress nya yang sudah ramai. Jadi untuk hijab engga perlu di buat terlalu ramai dan ribet.

Untuk melengkapi aksesoris, saya memilih clutch dengan tali panjang berwarna cream ditambah sedikit aksen manik-manik di bagian depan clutch nya untuk mempermanis tampilan sedangkan untuk alas saya memakai wedges coklat dan tidak ketinggalan kaos kaki, yang saya pilih warna cream.

Semoga menginspirasi para muslimah berpakaian saat menghadiri pernikahan atau ke pesta dengan tampilan yang anggun, dan tetap sesuai syariah berpakaian muslimah. Aamiin




Wassalaamu’alaikum, Wr. Wb

ChintiaHarviantyPutri | Twitter : @harvianty | IG :  @chintiaharvianty

Tangsel, 28 Nov 2016

You Might Also Like

1 comments

  1. kalau yg pakai cantik ... akan tambah cantik pakai baju dari alivias wedding :)

    ReplyDelete

Blogger Perempuan

IHBlogger

Subscribe